Search

Ketua Ansor Jayapura Ajak Pengurus Jalankan Tugas Organisasi

Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Jayapura, Papua masa khidmat 2020-2024 secara resmi dilantik pada Sabtu (04/06/2022). Acara yang dipusatkan di Hotel Horison tersebut dihadiri sejumlah undangan dari internal Ansor dan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) setempat.

Yang istimewa, pelantikan dilakukan oleh Pimpinan Pusat (PP) GP Ansor melalui Wakil Sekretaris Jenderal yakni Amir Mahmud Madubun. Kegiatan berlangsung khidmat dan membuka harapan bagi kemajuan Ansor di masa mendatang.

Hal tersebut dibuktikan usai pelantikan juga dilakukan pembukaan Diklat Terpadu Dasar (DTD) Banser IV GP Ansor Kota Jayapura. Bahkan instruktur nasional dari Makassar, Andi Abbas Rauf Rani bersama Kasatkowil Banser Papua, Mulyono turut hadir.

Baca Juga:  Muslimat PCNU Demak Gelar Rakorcab, Pembekalan Manajemen Organisasi

“Untuk kepengurusan yang baru dilantik diharap berusaha bekerja sebaik mungkin, menjalankan tugas organisasi dalam berbagai program sosial dan penataan organisasi agar lebih baik ke depan,” kata Ketua PC GP Ansor Kota Jayapura, Ahmad Sumaedi saat sambutan.

Dalam pandangannya, tidak ada lagi kesempatan untuk menunda kebaikan dan khidmah Ansor dan barisan Ansor Serbaguna. Sejumlah rencana program yang memang menjadi pokok perhatian hendaknya dapat dilaksanakan sesuai jadwal dan bertanggung jawab.

“Usai pelantikan kita langsung melakukan pembukaan diklat terpadu dasar Banser angkatan IV yang diikuti 46 anggota baru di Pondok Darul Ma Arif,” katanya.

Dirinya juga mengingatkan bahwa menjadi pengurus tidak semata sebuah kebanggaaan, melainkan turut diimbangi dengan khidmah terbaik. Hal ini di antaranya adalah dengan mencoba sekuat tenaga merealisasikan rencana kegiatan yang memang telah menjadi amanah.

Baca Juga:  17 MWCNU Se Situbondo dan Utusan Ponpes Serbu MWCNU Suboh Untuk Berbahtsul Masail Problematika Kekinian

“Konferensi telah memberikan panduan, apa yang menjadi harapan Ansor dan Banser di daerah, dan hal tersebut hendaknya dapat dijalankan dengan seksama dan dikawal dengan baik,” terangnya.

Pada pelantikan hadir juga Ketua DPRD Kota Jayapura, para kiai, Ketua PCNU Kota Jayapura, pimpinan kampus dan akademisi. Termasuk sejumlah organisasi dan lembaga swadaya masyarakat.

(Ful)

Terkini

Kiai Bertutur

E-Harian AULA