Search

Minta Maaf ke Penjual Es Teh

Majalahaula.id – Ucapan “goblok” yang lontarkan Utusan Khusus Presiden RI Bidang Kerukunan Beragama dan Sarana Keagamaan Miftah Maulana Habiburokhman atau Gus Miftah saat taushiyah kepada penjual es teh sambil disertai tawa mendadak viral. Gus Miftah mengatakan bahwa telah meminta maaf secara langsung kepada penjual es the dan ditegur Sekretaris Kabinet (Seskab) Mayor Teddy Indra Wijaya

 

Gus Miftah juga diingatkan Mayor Teddy agar lebih berhati-hati menyampaikan pidato di depan publik.”Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, saya Miftah Maulana Habiburokhman yang viral hari ini, yang pertama, dengan kerendahan hati, saya meminta maaf atas kekhilafan saya,” kata Gus Miftah dalam video yang beredar di media sosial.

Baca Juga:  Jutaan Orang Semarakkan Jalan Sehat Hari Santri 2023

 

“Saya memang sering bercanda dengan siapapun, maka untuk itu atas candaan kepada yang bersangkutan saya akan meminta maaf secara langsung dan mudah-mudahan dibukakan pintu maaf untuk saya,” kata Gus Miftah.

 

“Kemudian yang kedua, saya meminta maaf kepada masyarakat atas kegaduhan ini, yang merasa terganggu dengan candaan saya, yang dinilai oleh masyarakat mungkin berlebihan, untuk itu saya minta maaf,” ujar Gus Miftah.

 

“Ini merupakan introspeksi bagi saya untuk lebih berhati-hati berbicara di depan publik dan masyarakat,” kata Gus Miftah.

 

Video pengajian pendakwah kondang asal Yogyakarta, Miftah Maulana Habiburrahman atau yang akrab dipanggil Gus Miftah kembali viral di media sosial. Pasalnya, dai yang kini menjadi Utusan Khusus Presiden tersebut menyebut pedagang es dengan kata-kata gobl*k.

Baca Juga:  Terima Kirab Satu Negeri, Wali Kota Surabaya Akui Perjuangan Ansor

 

Video viral ini salah satunya diunggah akun Twitter @pelangi77__. Dalam video berdurasu 2.19 menit itu, awalnya Gus Miftah tengah menyampaikan tausiyah dalam perhelatan Magelang Bersholawat Bersama Gus Miftah Habiburrohman, Gus Yusuf Chudlori | Habib Zaidan Bin Yahya, Rabu 20 November 2024, Kegiatan berlangsung Lapangan Drh. Soepardi Kota Mungkid, Kab Magelang.(Vin)

Terkini

Kiai Bertutur

E-Harian AULA