Search

Banjir di Kapuas Kalteng Rendam Ribuan Rumah

Majalahaula.id – Akibat meluapnya Sungai Kapuas, banjir melanda wilayah Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah. Tercatat sebanyak 4.477 rumah warga terendam dengan ketinggian beragam. Sebanyak 18.804 jiwa yang tersebar di Kecamatan Kapuas Tengah, Timpah dan Mantangai terdampak. Selain itu terdapat 43 rumah ibadah, 49 sekolah, 15 fasilitas kesehatan dan 76 akses jalan raya terendam.

Pengolah Informasi dan Komunikasi BPBD Kabupaten Kapuas Jery Hidayatullah mengatakan Kecamatan Timpah dan Mantangai menjadi daerah yang terparah karena debit air masih meningkat.

“Banjir terjadi di sembilan desa di kecamatan Kapuas Tengah berangsur surut, selanjutnya untuk Kecamatan Limpah dan Mantangai saat ini debit air terus meningkat,” kata Jery dikutip dari cnnindonesia.com, Rabu (5/4/2023).

Baca Juga:  Mutasi Besar-Besaran Polri, 704 Perwira Digeser

Jery mengatakan pihaknya akan memastikan kesehatan warga yang terdampak banjir. Menurutnya, terdapat 40 warga mengalami gatal-gatal kulit dan seorang warga terkena diare. “Sekarang sudah dinyatakan sembuh,” ujarnya.

Lebih lanjut, Jery menyebut tak ada masyarakat yang mengungsi dan memilih bertahan di rumahnya masing-masing. Menurutnya, mayoritas warga memiliki rumah panggung, sehingga ketika banjir mereka hanya memindahkan barang-barang ke bagian atas rumahnya.

“Untuk penyaluran logistik tidak ada kendala, jadi satu hari setelah bencana, kami membangun dapur umum, pos kesehatan, pos informasi, membagikan makanan, sekaligus sweeping kesehatan,” katanya.(Hb)

Terkini

Kiai Bertutur

E-Harian AULA