Majalahaula.id – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Melawi, Kalimantan Barat (Kalbar) masa khidmat 2023-2028 resmi dilantik, Ahad (23/07/2023) di Pendopo Rumah Jabatan Bupati Melawi. Diharapkan, pengurus yang baru dilantik serius berkhidmat melayani masyarakat.
Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Kalbar, H Syarif mengatakan seluruh pengurus dan anggota NU wajib menjalankan amanah yang sudah diberikan dengan sebaik-baiknya dalam menjalankan organisasi. Dirinya juga berharap PCNU Kabupaten Melawi masa khidmat 2023-2028 ini bisa membentuk 30 persen pengurus ranting di kawasan setempat.
Dikemukakan bahwa tujuan NU salah satunya adalah membangun kekokohan sosial berbasis agama atau religius. “Oleh karenanya penting menghadirikan pengurus ranting di setiap wilayah,” katanya.
Ketua PCNU Kabupaten Melawi, Ropingi mengatakan bahwa pengurus yang dilantik merupakan hasil dari musyarawah Konfercab PCNU yang telah dilaksanakan sebelumnya. “Seluruh proses transisi organisasi ini sudah diinspirasi oleh semangat an-nadhah astsaniah. Semoga kehadiran NU Kabupaten Melawi dapat memberikan manfaat yang besar kepada masyarakat,” harapnya.
Bupati Melawi, Dadi Sunarya Usfa Yursa turut berharap pengurus dapat terus melanjutkan perjuangan dengan berpijak pada nilai dan semangat paham Ahlussunnah wal jamaah menebar rahmatan lil’alamin.
Dadi mengajak pengurus dan kader NU bersama berkolaborasi bersama pemerintah daerah dalam membangun Kabupaten Melawi di mana masyarakatnya dapat hidup rukun, aman, dan damai bersatu dan harmonis. “Ini merupakan suatu amanat besar, karena melihat NU sendiri merupakan organisasi besar. Saya yakin nantinya NU dapat ikut bersinergi bersama pemerintah daerah untuk membangun menjadi lebih baik lagi,” ujarnya.
Dalam momen pelantikan ini juga dilaksanakan tabligh akbar yang diisi dengan mauidhatul hasanah yang disampaikan oleh Rais Syuriah PWNU Kalbar, KH Islamil Ghofur. Dirinya juga mengingatkan pengurus dan jamaah, serta hadirin untuk terus menjaga suasana aman dan tentram di kawasan setempat. (Ful)