Search

Fatayat NU Serpong Tangsel Bagi-Bagi Sembako Ramadlan

Majalahaula.id – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Fatayat NU Serpong, Tangerang Selatan, Banten melaksanakan bakti sosial berupa bagi-bagi sembilan bahan pokok (sembako) pada momentum Ramadlan 1444 Hijriyah. Bagi-bagi sembako tersebut dilakukan sebagai bentuk sedekah kepada sesama, terutama kalangan yang kurang mampu, di bulan Ramadlan.

Ketua PAC Fatayat NU Serpong, Zuliyati Rosydah mengatakan, berbagi atau bersedekah di bulan Ramadlan merupakan hal yang dianjurkan dalam agama Islam. Bahkan, bersedekah tersebut amalan yang disarankan saat memasuki puasa Ramadlan. Di samping itu, kegiatan tersebut untuk mengajak masyarakat umum untuk bersedekah di bulan yang istimewa tersebut.

“Tujuannya mengajak, khususnya anggota maupun masyarakat secara ‎umum, agar terbiasa berbagi di bulan suci Ramadlan dan dibagikan kepada warga yang ‎berhak di Serpong,” ujarnya, Sabtu (25/3/2023).‎

Baca Juga:  Bupati Temanggung Apresiasi Kiprah Fatayat NU

Pihaknya mengaku giat pertama yang akan dilakukan ialah mengumpulkan donasi dari para dermawan. Hasil donasi tersebut, lanjutnya, akan didistribusikan ‎dalam bentuk sembako, di antaranya beras, kepada warga yang berhak. “Supaya dapat memudahkan ‎warga yang kurang mampu untuk menunaikan zakat fitrahnya,” imbuhnya.‎

Dirinya menyebutkan, bahwa pada momentum Ramadlan kali ini pihaknya menargetkan akan membagikan sebanyak 180 paket sembako. Paket sebanyak itu nantinya akan disalurkan kepada mustahik melalui Pimpinan Ranting (PR) Fatayat NU se Kecamatan Serpong.

“Yakni, PR Fatayat NU Rawa Mekar Jaya, Lengkong ‎Gudang Timur, Cilenggang, Serpong, Buaran, dan Ciater,” ungkapnya.

Ia menambahkan, bahwa kegiatan tersebut rutin dilakukan oleh Fatayat NU Serpong setiap tahun, dan Ramadlan 1444 Hijriyah kali ini merupakan giat kali keempat. Dirinya pun memohon support dan dukungan banyak pihak agar acara berjalan dengan lancar.

Baca Juga:  Konferlub, Lidya Nova Pimpinan Fatayat NU Kota Binjai

“Mohon support-nya agar kegiatan ini ‎berjalan lancar dan berkah sesuai harapan. ‎Karena waktu pelaksanaan berdekatan dengan Harlah ke-73 Fatayat NU, maka ‎kami jadikan ini sekaligus jadi momentum perayaan Harlah Fatayat NU,” tandasnya.(Hb)‎

Terkini

Kiai Bertutur

E-Harian AULA