Search

Tim Peduli Bencana Gus Muhaimin Salurkan 2000 Paket Sembako ke Cianjur

Majalahaula.id, Jakarta – Tim Peduli Bencana Gempa Cianjur DPP PKB terus bergerak memberikan bantuan warga terdampak di masa tanggap darurat. Apalagi saat ini gempa susulan terus terjadi sehingga membuat warga terdapak terus berada di bayang kekhawatiran.

Kali ini tim peduli bencana gempa DPP PKB dipimpin oleh Sekretaris Fraksi DPP PKB Fathan Subchi. Ikut dalam rombongan Anggota Komisi XI Ela Siti Nuryamah, Anggota Komisi VIII Lukman Hakim, Ketua Gemasaba Heru Widodo dan anggota Fraksi PKB dari Dapil Cianjur Neng Eem.

Mereka bergerak menyalurkan ke beberapa titik pengungsian. Di antaranya di Posko Gus Muhaimin Peduli di Desa Sukanagalih, Kecamatan Pacet, Posko Gus Muhaimin Peduli di Dusun Cibadak, Sukanagih, Ponpes Hibatussadiyah, dan Posko Gus Muhaimin Peduli di kantor DPC PKB Cianjur.

Baca Juga:  Ansor DKI Desak Gubernur Cabut Izin Holywings

“Kami akan terus bergerak mengkonsolidasikan dan menyalurkan bantuan bagi saudara-saudara kita yang terdampak gempa Cianjur. Kami ingin menyampaikan kepada mereka bahwa mereka tidak sendiri, ada banyak saudara sebangsa se-tanah air yang akan membantu dan menyertai mereka dalam proses tanggap darurat, rehabilitasi, hingga rekontruksi pasca bencana,” ujar Sekretaris Fraksi PKB Fathan Subchi dalam keterangannya, Jumat (25/11/2022).

sumber: detik.com

Terkini

Kiai Bertutur

E-Harian AULA