Majalahaula.id – Menyongsong 1 Abad Nahdlatul Ulama (NU) Pondok Pesantren Madrasatul Qur’an Bukit Lawu Muara Enim menggelar Tabligh Akbar dengan menghadirkan Miftah Maulana Habiburrahman atau biasa disapa Gus Miftah dari Pondok Pesantren Ora Aji Sleman, Yogyakarta. Dalam kesempatan itu, Gus Miftah mengajak nahdliyin di Kabupaten Muara Enim agar dapat menjaga, mendukung, dan bersinergi dengan seluruh lapisan masyarakat di Indonesia.
Tabligh Akbar jelang 1 Abad NU dipusatkan di Ponpes Madrasatul Qur’an Bukit Lawu, Tegal Rejo, Tanjung Enim, Kecamatan Lawang Kidul Kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan. Ketua panitia Eko Supriyanto megatakan tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mempererat silaturahmi antar-nahdliyin di Kecamatan Lawang Kidul dan memperkokoh iman guna menjaga keutuhan NKRI. “Dengan hadirnya Gus Miftah diharapkan nahdliyin mampu mengambil kebaikan dan mempertebal iman,” ujar Eko, Senin (17/10/2022).
Eko juga menyampaikan terima kasih kepada nahdliyin dan warga sekitar yang telah hadir menyemarakkan Tabligh Akbar. “Sekali lagi acara ini tidak akan tercipta jika tidak ada dukungan dari Pemerintah Provinsi, Daerah dan Kecamatan, maupun Pemerintah Desa Tegalrejo. Tidak lupa juga kami ucapkan terima kasih kepada aparat Kepolisian dan pihak TNI berkat hadirnya acara berjalan dengan aman terkendali,” tandas Eko.
Dalam tausyiahnya, Gus Miftah mengajak nahdliyin di Muara Enim semakin kompak untuk memajukan NU di momen jelang harlah ke-100 tahun ini. Namun, tambah Gus Miftah, kekompakan itu harus mendapat dukungan dari semua pihak termasuk pemerintah. “Dengan begitu yakinlah kita dapat melahirkan tokoh-tokoh hebat dari NU ini, dan InsyaAllah akan ada juga tokoh-tokoh hebat dari Kabupaten Muara Enim yang dapat membawa Indonesia semakin maju di mata dunia,” tegas Gus Miftah.
Sementara, Penjabat (Pj) Bupati Muara Enim Kurniawan yang hadir bersama Forkopimda Kabupaten Muara Enim dan beberapa Kepala Perangkat Daerah berharap dengan momen 1 Abad NU ini dapat semakin memperkuat jalinan sinergitas dan tali silaturahmi antar semua umat beragama. “Kita berharap dengan momen satu abad NU ini dapat semakin memperkuat jalinan sinergitas dan tali silaturahmi antar-umat beragama dan terkhusus untuk Kabupaten Muara Enim sendiri dapat menjadi lebih baik lagi ke depan,” tegas Kurniawan. (Vin)