Search

Resep Cumi Asin Pete Pedas Manis

ilustrasi sambal cumi pete/copyright by tri suryono (Shutterstock)

Cumi merupakan salah satu seafood yang banyak diminati masyarakat. Rasanya khas dengan kandungan nutrisi yang tinggi baik manfaatnya bagi tubuh. Jika Anda tertarik untuk membuat olahan cumi, berikut adalah resep Cumi Asin Pete Pedas Manis yang bisa kamu coba di rumah.

Bahan:

  • 250 gr cumi asin, rendam air panas
  • 3 batang pete, kupas

Bumbu halus sambal:

  • 3 siung bawang putih
  • 8 siung bawang merah
  • 5 buah cabai merah besar
  • 5 buah cabai rawit
  • 1 buah tomat kecil
  • 1 sdm gula merah
  • 2 sdm gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • air secukupnya

Bumbu utuh:

  • 1 ruas lengkuas
  • 1 batang serai
  • 5 lembar daun jeruk, buang punggung daunnya

Cara membuat:

  1. Tiriskan cumi dari air panas. Rebus cumi hingga empuk, tiriskan.
  2. Goreng pete hingga matang, sisihkan.
  3. Ulek halus atau blender bumbu hingga hancur. Tumis bumbu halus sambal hingga wangi, masukkan bumbu utuh, tumis hingga bumbu agak mengental.
  4. Masukkan cumi dan pete, masukkan gula merah, garam secukupnya. Tes rasa.
  5. Masak hingga sambal agak tidak terlalu basah atau mengental sambil diaduk-aduk.
  6. Jika rasanya sudah pedas manis, angkat.
  7. Cumi pete pedas manis siap sajikan dengan nasi hangat.
Baca Juga:  Z-Chicken Ramaikan Bisnis Waralaba Kuliner

Terkini

Kiai Bertutur

E-Harian AULA