Search

Tim Khusus Pergunu Sidoarjo untuk PWNU Jatim Award 2022

Majalahaula.id – Demi bertarung di ajang Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jatim Award 2022, Pimpinan Cabang (PC) Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) Sidoarjo menggelar rapat khusus. Rapat yang membahas persiapan PWNU Jatim Award 2022 itu digelar di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) ITABA Gedangan, Sidoarjo, akhir pekan lalu.

Rapat menyepakati PC Pergunu Sidoarjo membuat Tim Pergunu Award yang secara khusus untuk mempersiapkan apa saja yang akan dibutuhkan dalam ajang bergengsi NU se-Jawa Timur itu. “Kami sepakat memilih ibu sekretaris, Milla Ahmad Apologia, untuk menakhodai tim tersebut. Dia sudah punya pengalaman banyak terkait NU Jatim Award,” kata Ketua PC Pergunu Sidoarjo, Mochammad Fuad Nadjib.

Baca Juga:  Terkait UU Pesantren, Ponpes Tebuireng Jombang Beri Masukan

Kepala Sekolah SMK Diponegoro Sidoarjo itu berharap, tim tersebut dalam rentang waktu dua pekan ke depan dapat mempersiapkan dokumen-dokumen yang dibutuhkan. Setelah dokumen tersebut terkumpul, nanti akan dikumpulkan dan diajukan ke Pimpinan Wilayah (PW) Pergunu Jatim. “Untuk itu, diharapkan bersama-sama menyongsong penilaian ini dengan persiapan yang matang. Sehingga dapat meraih hasil yang maksimal,” ujarnya.

Fuad Nadjib memastikan gerak langkah ke depan hendaknya sesuai dengan indikator penilaian. Dirinya menaruh harapan dari penilaian ini akan lebih mendorong pada profesionalitas dalam menjalankan amanah sebagai pengurus.

Fuad Nadjib mengatakan, ajang PWNU Jatim Award 2022 merupakan program dari PWNU Jatim yang digelar setiap tahun. Ada enam kabupaten/kota di Provinsi Jatim yang direkomendasi PW Pergunu Jatim untuk mengikuti kompetisi ini, salah satunya adalah Sidoarjo. “Ini karena Pergunu Sidoarjo telah mendapatkan penghargaan atas peran aktif dalam mensukseskan pendataan keanggotaan. Bahkan, se-Jatim, Pergunu Sidoarjo menempati peringkat pertama anggota terbanyak,” ungkapnya.

Baca Juga:  Progresivitas Kinerja Lembaga Jadi Titik Krusial Penilaian

PWNU Jatim Award, menurut Fuad Nadjib, bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dari PWNU Jatim akan pentingnya berkhidmat di dalam organisasi NU. Karena NU memiliki peran yang sangat penting dalam beragama dan kehidupan bermasyarakat.

Selan itu, melalui PWNU Jatim Award secara tidak langsung akan menggugah para pengurus ditingkatan Pimpinan Cabang hingga kepengurusan lapisan bawah aktif berkhidmat di Nahdlatul Ulama. “Hal itu agar pengurus berperan aktif terhadap keberlangsungan organisasi dalam beragama dan berperan penting dalam kehidupan masyarakat, serta memberikan penghargaan terhadap para pengurus yang telah maksimal dalam pengabdiaannya.” tandasnya.(Vin)

Terkini

Kiai Bertutur

E-Harian AULA