Search

Ansor Karawang Selenggarakan Halaqah Pergerakan

Majalahaula.id – Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Karawang, Jawa barat menggelar acara halaqah pergerakan. Kegiatan dilaksanakan di Hotel Akhsaya, Telukjambe Timur, Selasa (22/11/2022).

Ketua PC GP Ansor Karawang, Ade Permana mengungkapkan kader Ansor harus mengambil peran dalam ajang kontestasi politik 2024. Bukan hanya sebagai partisan salah satu calon atau tim sukses calon. Bahkan dengan semakin dekatnya kontestasi pada 2024 mendatang, hendaknya keberadaan ini dimanfaatkan secara baik. “Kita harus persiapkan kader-kader Ansor terbaik untuk maju di kontestasi politik tahun 2024, sudah saatnya kita tampil sebagai pemain utama, bukan hanya sebagai pemain pendukung,” kata Ade.

Dirinya juga mengajak kader Ansor yang memiliki kompetensi untuk turut ikut berkontestasi di perhelatan pemilihan umum. Baik dari masalah pemilihan calon anggota legislatif maupun pemilihan kepala daerah dan jangan hanya menjadi penonton.
“Kader Ansor jangan lagi hanya menonton atau sekader tim sukses, tapi harus mulai ikut kontestasi di 2024,” harap dia.

Baca Juga:  Kirab Panji NU Diikuti Ribuan Nahdliyin Kota Malang

Sementara itu, anggota DPRD Jawa Barat, Ihsanudin menyambut baik dukungan dari para pengurus Ansor dan Banser Kabupaten Karawang. Menurutnya kekuasaan itu amanah dan juga sebagai anugerah untuk memberikan kemaslahatan untuk banyak orang, khususnya Nahdliyin. “Jangan berikan kekuasaan kepada orang yang tidak tahu menahu dengan Nahdlatul Ulama, kalian boleh dekat dengan politisi A, politisi B, tapi keberpihakan tetap kepada mereka yang mencintai Nahdlatul Ulama. Orang-orang besar harus lahir dari NU,” kata Ihsanudin.

Mantan aktivis Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) ini juga mengingatkan orang-orang yang baik, yang tulus dan mencintai para ulama harus ambil bagian dalam membangun bangsa. “Kekuasaan itu adalah amanah, kalau kekuasaan dipegang oleh orang jahat, maka akan menjadi tidak maslahat. Karena itu sudah selayaknya peluang ini semakin dioptimalkan,” ujarnya. (Ful)

Terkini

Kiai Bertutur

E-Harian AULA