Search

Bupati Bojonegoro Harap Kader NU Masuk Pagar Nusa

Kalangan muda hendaknya dapat mengisi waktu dengan kegiatan yang bermanfaat. Demikian pula yang juga penting adalah melakukan seleksi terhadap perkumpulan yang akan diikuti. Karena bila salah memilih jamaah, maka akan salah dalam melangkah.

Dan di antara perkumpulan yang layak dijadikan sarana berhimpun anak muda adalah Pagar Nusa. Hal tersebut sebagaimana disampaikan Bupati Bojonegoro, Anna Mu’awannah saat menghadiri sekaligus memberikan sambutan pada pelantikan pengurus Pimpinan Cabang (PC) Pencak Silat Nahdlatul Ulama (PSNU) Pagar Nusa Kabupaten Bojonegoro masa khidmad 2022-2027, Jumat (26/08/2022).

Bupati Bojonegoro perempuan pertama itu mengimbau agar putra-putri NU menjadi bagian Pagar Nusa. Karena tidak semata bermanfaat untuk mengisi waktu, juga perkumpulan ini sangat dianjurkan karena berisi kalangan dan kegiatannya dapat dipertanggung jawabkan.

Baca Juga:  Diplomasi lewat Pagar Nusa

“Putra-putri NU harus masuk di Pagar Nusa. Besok rencananya akan ada apel siaga (Pagar Nusa) di Bojonegoro, itu menunjukkan Bojonegoro terbuka,” kata Bupati Bojonegoro, Anna Mu’awannah saat memberikan sambutan. Dan semangat tersebut tentu saja disambut tepuk tangan seluruh peserta dan undangan.

Disampaikan Anna bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro melalui Dinas Pemuda dan Olahraga, sudah memberikan intensif kepada penggerak olahraga tingkat desa, kecamatan dan kabupaten. Hal tersebut sebagai bentuk dukungan nyata kepada kreasi dan prestasi anak muda dalam mengisi waktu dengan kegiatan bermanfaat.

“Pemkab sudah menyiapkan anggaran untuk intensif, salah satunya cabang pencak silat yang tergabung dalam IPSI,” terangnya.

Dirinya berharap kesempatan tersebut dapat dioptimalkan semua kalangan, terutama anak muda yang ada di komunitas Pagar Nusa. Karena bukan tidak mungkin, dari keterampilan pencak silat ini akan membawa prestasi kepada yang bersangkutan.

Baca Juga:  NU di Maluku Canangkan Pembangunan Kantor dan Masjid

Dirinya juga menjanjikan bahwa para pesilat Pagar Nusa yang berprestasi di sejumlah tingkatan akan diapareasiasi oleh pemerintah daerah. Bentuknya bisa dengan pemberikan penghargaan, hingga beasiswa untuk melanjutkan studi dan lainnya. (Ful)

Terkini

Kiai Bertutur

E-Harian AULA