Search

Muslimat NU di Kepulauan Riau Isi Ramadhan dengan Khataman

Pimpinan Cabang (PC) Muslimat Nahdatul Ulama Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau menggelar khataman Al-Quran. Sebelumnya, yakni selama dua hari dilaksanakan tadarus Al-Quran, yang dipusatkan di Masjid Agung Kabupaten Karimun, Senin (25/04/2022).

“Kegiatan tadarusan dan dilanjutkan dengan khataman Al-Quran ini merupakan agenda rutin tahunan,” kata Ketua PC Muslimat NU Kabupaten Karimun, Nyimas Novi Ujiani.

Acara diikuti perwakilan dari masing-masing Pimpinan Anak Cabang (PAC) di Pulau Karimun saja, yakni dari Kecamatan Karimun, Kecamatan Meral, Kecamatan Tebing dan Kecamatan Meral Barat. Dua hari diisi full tadarus, dan hari ini khatamannya.

Dia juga menyampaikan agar Pemerintah Kabupaten Karimun dapat menjadikan kegiatan khataman Al-Quran pada bulan Ramadhan sebagai agenda Kabupaten yang dapat diberi nama Karimun Mengaji.

Baca Juga:  Percepat Penerapan Raperda, Pesantren di DIY Banyak yang Belum Punya Legalitas

“Tadi sudah kami sampaikan ke Pemerintah Daerah Kabupaten Karimun, yang kebetulan tadi dihadiri oleh Staf Ahli Bidang Kesra, bahwa untuk meningkatkan ukhuwah islamiah dan juga syiar Islam di dalam berdakwah, maka kami usulkan agar kegiatan mengaji pada bulan Ramadhan ini kiranya dapat diakomodir oleh pemerintah daerah, yang dilakukan dalam bentuk Karimun Mengaji,” katanya.

Dirinya beralasan bahwa ketika Karimun Mengaji digelar, maka para organsiasi Islam di kawasan setempat akan bersatu dan bersama menggelar tadarusan serta khataman Al-Quran dalam jumlah yang sangat banyak.

“Artinya kita dipertemukan dalam satu wadah meski dari berbagai organisasi Islam. Poin pentingnya juga didapat yakni bisa meningkatkan silaturahmi antar organisasi,” ungkapnya.

Baca Juga:  Pj Wali Kota Palembang Resmikan Kampung Binaan Muslimat NU Sumsel

Dalam kegaitan tersebut setiap peserta mendapatkan bingkisan Ramadhan dari PC Muslimat NU Kabupaten Karimun. (Ful)

Terkini

Kiai Bertutur

E-Harian AULA