Search

Semarakkan Harlah ke-89, Ansor Giligenting Gelar Sholawat Bersama

Majalahaula.id – Pengurus Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Giligenting, Kabupaten Sumenep Jawa Timur menggelar Ansor Bersholawat dalam rangka memperingati Harlah Ansor ke-89 di Pantai Hiburan Bringsang (THB) Giligenting, Sabtu Malam Minggu (10 Juni 2023). Selain itu, acara juga semakin syahdu dengan pembacaan Shalawat Nariyah sebanyak 4444 kali.

Kegiatan yang disemarakkan oleh Majelis Sholawat Almuhibbin ini bekerja sama dengan Pemerintah Desa Bringsang Kecamatan Giligenting, Sumenep. Turut hadir jajaran kepengurusan Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Giligenting. Selain itu juga ikut serta Banon mulai dari Pengurus Muslimat NU, Fatayat NU, PAC IPNU dan IPPNU, PAC IKA PMII, Pagar Nusa, dan Sako Pramuka Ma’arif NU.

Baca Juga:  Wali Kota Bandung Hadiri Resepsi 1 Abad NU

Ketua PAC GP Ansor Giligenting Rodi Hartono menyatakan kegiatan ini merupakan bagian ikhtiar untuk merawat ajaran para Masyayikh Nahdlatul Ulama. “Nahdlatul Ulama menjadi bagian terpenting dalam sejarah adanya Indonesia meskipun pernah terkikis sejarahnya. Adanya Ansor yang saat ini berumur 89 tahun juga bagian untuk menyokong dalam menjaga tradisi keislaman seperti tahlilan, shalawatan, ziarah kubur, dan sebagainya,” jelasnya.

Rodi juga mengingatkan pentingnya berorganisasi atau ikut serta dalam organisasi Nahdlatul Ulama beserta banom-banomnya. “Tidak cukup dengan ibadah, amal kebaikan kita perlu disokong dengan berorganisasi, bermasyarakat dengan baik,” tegasnya.

Pada pembacaan sholawat nariyah sebanyak 4444 turut serta dihadiri oleh kelompok Shonar yang tersebar di seluruh desa yang ada di Kepulauan Giligenting. Khataman tersebut dipimpin oleh KH Moh Zuhdi Salim, Rais Syuriah MWCNU Giligenting.(Sal)

Terkini

Kiai Bertutur

E-Harian AULA