Search

Agustina Mayangsari Merasakan Hakikat Cinta Sejati

Majalahaula.id – Mantan penyanyi yang akrab disapa Mayangsari ini mengungkapkan kebahagiaannya selama menjadi istri Bambang Trihatmodjo. Seperti diketahui, keduanya telah menikah pada 11 Juli 2011 dan sempat diterpa isu miring di awal pernikahannya dahulu. Mayangsari dituding telah merebut Bambang dari mantan istrinya yaitu Halimah Agustina. Akan tetapi, Mayangsari justru merasa bahwa Bambang Trihatmodjo adalah cinta sejatinya, oleh sebab itu, mereka dipertemukan dan bisa membina rumah tangga hingga saat ini.

“Jadi kalau ditanya kenapa sih Mas Bambang bisa sama Mayang, kenapa sih Mayang bisa sama Mas Bambang, ya mungkin ini jawabannya,” ujar Mayangsari, mengutip YouTube Melaney Ricardo, Selasa (18/04/2023).

Mayangsari tidak bisa menjelaskan secara tepat bagaimana wujud cinta sejati itu. Namun, ia meyakini, kebahagiaan yang dirasakan olehnya dan sang suami merupakan wujud dari rasa cinta itu. Meski sempat diterpa isu miring di awal pernikahannya dahulu, Mayangsari tak mau berlarut dalam masalah-masalah yang dialaminya.

Baca Juga:  KH Zakky Mubarak - Hindari Mengumbar Janji

Bagi Mayangsari, ia harus melihat masa depan dan menjadikan masa lalu sebagai pelajaran. “Sebenarnya hidup kita itu harusnya lihat ke depan, yang di belakang itu adalah pelajaran berharga. Menurut aku, itu pelajaran hidup yang ngga ada sekolahnya,” katanya.

Mayangsari meyakini, setiap orang pasti melakukan hal-hal buruk dan baik di dunia ini. Namun, tidak semua orang bisa menyadari kesalahan dan berusaha memperbaikinya. “Jadi, ya realistis aja lah. Dalam hidup seseorang pasti ada hal baik yang dilakukan, ada hal buruk yang dilakukan. Tinggal gimana kita introspeksi diri dan memperbaikinya, itu urusan kita dan Yang di Atas,” ujarnya.

Mayangsari juga merasa ada banyak kesalahan di masa lalu yang sudah ia lakukan. Ia pun ingin mengubah beberapa hal di masa lalu jika memiliki kesempatan untuk memutar balik waktu. Tanpa menyebutkan nama, Mayangsari mengungkapkan ada seseorang di masa lalunya yang sangat ingin ia temui. Mayangsari merasa harus meminta maaf pada orang tersebut. Akan tetapi, ada banyak pertimbangan untuknya meminta maaf kepada seseorang. Mayangsari merasa ada batas tertentu sehingga ia harus memohon maaf. (Ful)

Terkini

Kiai Bertutur

E-Harian AULA