Majalahaula.id – Diawali dengan pembacaan shalawat Nabi Ibtida yang dibacakan oleh KH. Mahmud Al Khusori Sami’, 1500 anggota Ikatan Seni Hadrah Indonesia Nahdlotul Ulama’ (ISHARI NU) Se kabupaten Jombang semarakkan Haul ke – 13 Mantan Presiden Republik Indonesia yang ke 4 KH. Abdurrahman Wahid (Gus Dur).
Bertempat di Masjid Ulil Albab Tebuireng Putri, Ribuan Anggota ISHARI NU bershalawat bersama dengan mengerahkan seluruh Ranting ISHARI di Jombang.
” Haul Ke – 13 Gus Dur kali ini terhitung sangat luar biasa, estimasi dari pengurus cabang ISHARI NU Jombang kisaran 1200 tetapi yang hadir 1500 anggota” terang KH. Sholikan Ma’ruf Ketua ISHARI NU Cabang Kabupaten Jombang.
Gus Sholikan menjelaskan kepada AULA bahwa agenda Sholawat Bersama ISHARI di Haul Gus Dur yang Ke – 13 ini sangat dinanti bukan hanya dari Jombang saja tetapi dari berbagai daerah terutama di Jawa Timur berharap bisa ikut menghadiri acara Haul Gus Dur. ” Kami (pengurus cabang ISHARI NU Kabupaten Jombang) telah membicarakan hal ini kepada pihak panitia penyelenggara dimana disini adalah dari pihak keluarga yang nantinya tahun depan akan menyelenggarakan Agenda Bershalawat bersama ISHARI NU Se – Jawa Timur ” Terang Gus Sholikan.
ISHARI NU merupakan rangkaian agenda acara wajib di acara Haul Gus Dur, dimana sebelumnya agenda tersebut sempat terhenti di tahun 2020 dan 2021 dikarenakan puncak tingginya pandemi kala itu.
Setelah acara Bersama ISHARI, nantinya akan ada puncak acara yang diagendakan dihadiri para ulama karismatik serta tokoh nasional. Antara lain pengasuh Ponpes Tebuireng KH Abdul Hakim Mahfudz (Gus Kikin) sebagai tuan rumah, dan Zannuba Ariffah Chafsoh (Yenny Wahid) yang tak lain putri kedua Gus Dur.
Kemudian ada KH Mustofa Bisri atau Gus Mus (ulama dan budayawan yang juga sahabat Gus Dur) serta Al Habib Muhammad Luthfi bin Yahya. Keduanya akan tampil di panggung memberikan tausyiah. (muz)