Search

NU Kota Binjai Sumut Gelar Maulid di Pendopo

bintang sembilan

Majalahaula.id – Pengurus Cabang Nahdatul Ulama (PCNU) Kota Binjai, Sumatra Utara (Sumut) memperingati maulid Nabi Muhammad SAW di Pendopo Umar Baki Binjai, Rabu (26/10/22). Kegiatan menghadirikan penceramah, KH Zulkifli Muharram Abu Hanifiah dari Bogor.

Peringatan maulid berlangsung khidmat. Dihadiri Wali Kota Binjai H Amir Hamzah, Ketua DPRD Kota Binjai H Noor Sri Syah Alam Putra, Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Sumut, H Khairuddin Hutasuhut, dan lainnya.

Rais PCNU Kota Binjai, KH Nurben Tuah menyampaikan terima kasih ke semua pihak atas kerja samanya bisa menyukseskan peringatan maulid ini. Lebih lanjut ia mengatakan pelaksanaan acara didasari karena Rasulullah juga memperingati hari kelahirannya dengan berpuasa. “Peringatan maulid ini kita laksanakan karena Rasulullah SAW sendiri juga memperingati hari kelahirannya dengan berpuasa,” katanya.

Baca Juga:  Begini Perjuangan IPNU-IPPNU Sidoarjo Raih Juara 1 PWNU Jatim Award 2019

PWNU Sumut, H Khairuddin Hutasuhut mengatakan peringatan maulid merupakan tradisi yang berkembang di masyarakat Islam Indonesia. Dirinya berharap tradisi yang ada membawa manfaat, khususnya penghormatan kepada Rasulullah. Tujuannya membangkitkan kecintaan serta meningkatkan semangat juang kaum muslimin.

Ketua DPRD Kota Binjai, H Noor Sri Syah Alam Putra dalam sambutannya mengajak segenap umat muslim Kota Binjai bersama untuk tetap menjaga semangat juang untuk tetap meneladani Rasulullah SAW. Hal tersebut demi menuju Kota Binjai yang maju, berbudaya, dan religius.

Wali Kota Binjai H AmirHamzah dalam sambutannya mengajak agar peringatan maulid Nabi Muhammad SAW yang diselenggarakan hari ini hendaknya bukan sekadar acara seremonial. “Hendaknya benar-benar didorong oleh suatu keinginan untuk mengaplikasikan diri dan pribadi untuk meneladani Nabi Muhammad SAW,” katanya.

Baca Juga:  Belajar dari Pemenang Rumah Sakit NU Terbaik 2019

Ustadz KH Zulkifli Muharram Abu Hanifiah dalam tausiahnya menyampaikan bahwa peringatan maulid Nabi hendaklah dapat mencontoh perilaku Nabi Muhammad dalam kehidupan sehari-hari. “Belajar dari akhlak Rasulullah, kedatangan Nabi sebagai uswatun hasanah member suri teladan yang baik,” tandasnya. (Ful)

Terkini

Kiai Bertutur

E-Harian AULA