Search

Prilly Latuconsina Artis dengan Aneka Talenta

Majalahaula.id – Artis ini dikenal sebagai sosok multitalenta yang tidak hanya berbakat dalam akting, tetapi juga punya kemampuan berbisnis yang cukup baik. Hal itu ditandai dengan beberapa cabang bisnis seperti bidang kuliner hingga fashion yang dimiliki olehnya. Terlihat sibuk setiap hari seperti yang selalu ia bagikan di media sosial, Prilly mendapatkan pertanyaan dari seorang netizen yang penasaran dengan apa sebenarnya pekerjaan yang dilakoninya. Prilly mengungkapkan bahwa ia punya beberapa pekerjaan sekaligus yang tidak hanya berkecimpung di dunia hiburan tetapi juga bisnis.

Salah satunya adalah rumah produksi film yang dikepalainya bersama sang sahabat Umay Shahab. “Aku itu kerja sebagai produser dan juga chief of marketing promotion production house aku sendiri, namanya Sinemaku Pictures yang aku bangun bersama partner dan sahabat aku Umay Shahab,” jelas dia di akun TikToknya, dikutip Selasa (26/09/2023).

Baca Juga:  Menparekraf : JFC Sukses Jadi Ikon Pemulihan Ekonomi Pelaku Parekraf di Jember

Sebagai produser sekaligus kepala marketing, dirinya bertugas membuat film dan seri terbaru sekaligus menyusun strategi marketing untuk memasarkan karyanya. Dalam rumah produksi itu, ia tidak hanya bekerja di balik layar tetapi juga sering kali didapuk untuk bermain di filmnya sendiri sehingga tetap bekerja sebagai aktris.

Tidak hanya berkecimpung di dunia hiburan dan perfilman, Prilly juga merambah bisnis di berbagai bidang seperti kuliner, fashion, perhiasan, hingga kesehatan. Bukan hanya sebagai pemilik dari aneka bisnis itu, tetapi Prilly juga menyusun strategi marketingnya. Kemudian, juga memiliki dua komunitas yang bergerak untuk mendukung para pelaku UMKM dan peduli lingkungan. “Aku juga punya dua komunitas yang bergerak di bidakng UMKM itu namanya Yuk Grup. Kerjanya membantu para UMKM untuk mengembangkan usahanya dan gerakan peduli bumi yang bergerak di bidang lingkungan,” kata Prilly Latuconsina.

Baca Juga:  Djarot Saiful Hidayat Milenial sebagai Inovator Pangan

Lebih lanjut, perempuan kelahiran 1996 itu tidak hanya menjadi pemilik bisnis tetapi juga menyambi sebagai dosen praktisi yang suka memberikan materi kuliah di beberapa universitas ternama di Indonesia, seperti di Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta dan Universitas Udayana Bali. Yang juga dilakukan adalah menjadi pembicara di beberapa seminar dengan audiens yang tentu saja berbeda. (Ful)

Terkini

Kiai Bertutur

E-Harian AULA