Search

Puan Maharani Siap Kawal Putusan MK

Majalahaula.id – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) ini menyatakan, DPR menghormati dan siap menjalankan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait sistem pemilu. Adapun MK memutus bahwa sistem pemilu proporsional terbuka tetap diterapkan pada pemilu di Indonesia. “Kami di DPR sepenuhnya menghormati dan siap menjalankan amanah putusan dari Mahkamah Konstitusi. DPR RI taat pada konstitusi Negara,” kata Puan, Kamis (15/06/2023), dikutip dari siaran pers.

Politikus PDI Perjuangan ini pun mengajak semua pihak untuk taat pada konstitusi dengan menerima putusan dari MK. Puan menambahkan, hal tersebut penting demi memastikan kelancaran dan kesuksesan pelaksanaan Pemilu 2024. Ia juga berpesan agar KPU dan Bawaslu bekerja sama dengan pemerintah, DPR, serta aparat keamanan untuk untuk memastikan kelancaran proses demokrasi tersebut. “Saya juga mengajak masyarakat untuk mengikuti pelaksanaan Pemilu dengan gembira dan damai sehingga pesta demokrasi tahun depan akan berjalan dengan aman dan lancar,” kata dia .

Baca Juga:  Iriana Joko Widodo Uji Kebolehan dengan Berpantun

Pemilu, kata Puan, adalah tonggak penting dalam menjaga keseimbangan kekuasaan dan memberikan suara kepada rakyat untuk menentukan masa depan mereka. “Saya percaya bahwa melalui pemilu yang demokratis, setiap suara akan didengar, dan keputusan akan diambil berdasarkan kepentingan kolektif dan kesejahteraan seluruh bangsa,” kata Puan.

Diberitakan sebelumnya, MK tidak mengabulkan gugatan untuk mengganti sistem pemilu legislatif sebagaimana dimohonkan dalam perkara nomor 114/PUU-XX/2022. Dengan begitu, pemilu legislatif yang diterapkan di Indonesia, sejauh Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu tidak diubah, tetap menggunakan sistem proporsional daftar calon terbuka seperti yang telah diberlakukan sejak 2004.

Di tempat berbeda, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengaku puas dengan putusan MK, yang menyatakan pemilu tetap berjalan dengan sistem proporsional terbuka. Menurutnya, putusan itu menunjukkan kemenangan semangat demokrasi. “Keadilan berpihak pada kedewasaan demokrasi, hak rakyat dalam amanat reformasi,” ujar AHY melalui akun Twitter @AgusYudhoyono, Kamis (15/06/2023).

Baca Juga:  Benny K Harman Usir Wamenkumham saat Rapat

Ia lantas meminta semua pihak untuk mengawasi proses Pemilu 2024 agar berlangsung dengan adil. “Mari kita terus kawal Pemilu 2024 yang demokratis, jujur, dan adil. Menuju perubahan dan perbaikan,” tutur dia. (Ful)

Terkini

Kiai Bertutur

E-Harian AULA