Apakah kamu tengah mencari wisata outbond sekaligus kuliner yang berada di tengah kota? Maka, cobalah kunjungi Taman Budaya Sentul City atau Taman Budaya yang berada di kawasan Sentul City, Bogor.
Public Relations Taman Budaya Sentul City, Sarah Fadrin menuturkan, keunikan dari Taman Budaya adalah menggabungkan wisata di luar ruangan (outdoor activity), outbond, sekaligus wisata kuliner (cafe hoping), yang mana sangat jarang ditemui.
Uniknya lagi, kafe-kafe yang berada di Taman Budaya mengusung konsep berbeda-beda, mulai dari kuliner Bali, Jepang, Italia, dan nusantara.
“Kami ingin menjadi tempat wisata kuliner sekaligus ada tempat outbond-nya. Jarang ditemui tempat outbond tapi juga ada wisata kuliner, cafe hoping, kebanyakan wisata kulinernya dalam bentuk food court saja,” ujarnya, Selasa (12/7/2022).
Secara umum, lanjutnya, obyek wisaya yang sudah berdiri sejak 1994 ini, mengusung konsep edutainment center dan wisata kuliner. Sebagai edutainment center, Taman Budaya menyediakan wahana adventure dan outbond untuk anak-anak hingga dewasa, serta wisata budaya.
Taman Budaya berdiri di atas lahan seluas enam hektar, dengan kapasitas pengunjung mencapai 3.000 orang. Secara total, Taman Budaya memiliki 21 wahana permainan anak-anak, 12 wahana adventure dan outbond bagi remaja hingga dewasa, dan lebih dari 39 tenant.
“Taman Budaya dinilai sebagai wisata outbound terbesar di Indonesia pada 2011. Namun, saat ini Taman Budaya diyakini sebagai wisata outbound terbesar se-Jabodetabek,” katanya.
Lokasi tengah kota Keunggulan Taman Budaya lainnya adalah lokasinya yang berada di tengah kota, yakni kawasan Sentul City Bogor.
Fasilitas Taman Budaya Secara umum, fasilitas di Taman Budaya terbagi menjadi wahana permainan, wahana adventure dan outbond, wisata kuliner, ruang serbaguna (functional room), dan ampthytheater. Berikut rinciannya:
1. Wahana permainan
Wahana permainan ditujukan bagi pengunjung anak-anak. Taman Budaya memiliki lebih dari 21 wahana permainan yang dapat dinikmati anak-anak bersama keluarga, antara lain ATV, becak mini, kuda poni, kids playground, dan sebagainya.
2. Wahana adventure atau outbond
Terdapat 12 wahana adventure yang dapat dinikmati oleh anak-anak hingga dewasa di Taman Budaya. Meliputi, highropes, flying fox, panahan, shooting target, paint ball, forest hiking, waterfall hiking, offroad, dan lainnya.
Khusus untuk outbound highropes, lanjut Sarah, Taman Budaya menyediakan tingkat kesulitan yang berbeda mulai dari anak-anak, remaja, hingga dewas “Tentunya, wahana outbound yang ada di Taman Budaya diawasi dengan tenaga kerja yang telah tersertifikasi Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP),” ujarnya.
3. Wisata kuliner (cafe hoping)
Taman Budaya memiliki lebih dari 39 tenant wisata kuliner atau disebut cafe hoping. Uniknya, wisata kuliner tersebut tersedia dengan berbagai tema mulai dari Bali, Jepang, Italia, dan nusantara.
4. Ruang serbaguna (functional room)
Terdapat empat functional room, meliputi pendopo utama, pendopo outdoor, open court, dan Ruangan Anyelir. Ruangan serbaguna tersebut apat digunakan sebagai ruang rapat, community gathering, hingga pernikahan.
5. Ampthytheater
Taman Budaya juga memiliki sebuah ampthytheater, yaitu lapangan terbuka sebagai taman dilengkapi dengan desain modern. Ampthytheater ini digunakan untuk menonton bersama (nobar). Selain itu, fasilitas ini dikelilingi kafe yang Instagramable disekelilingnya. “Tempat ini sesuai untuk bersantai bersama keluarga dan teman-teman sambil menikmati keindahan alam Sentul City dengan desain yang modern atau estetik,” imbuh Sarah.
6. Lapangan Green Centrum
Lapangan Green Centrum merupakan lapangan seluas 3.000 meter persegi dengan daya tampung mencapai 2.000 orang. Lapangan ini merupakan lokasi dari wahana permainan, wahana adventure dan outbond, serta wisata kuliner.