Search

Resep Tahu Gejrot Bumbu Sederhana

ilustrasi tahu gejrot/copyright by Aris Setya (Shutterstock)

Tahu gejrot merupakan salah satu makanan khas Cirebon yang banyak diminati masyarakat. Cara membuat tahu gejrot pun tidak cukup sulit, Sahabat Fimela hanya membutuhkan beberapa bahan seperti tahu goreng, cabai dan beberapa bahan tambahan lainnya. Ingin membuatnya? Yuk, simak bahan dan cara membatnya berikut ini.

Bahan:
• 15 buah tahu pong
• 1 sdm gula jawa
• 1 sdt asam jawa
• 1 sdm kecap
• 250 ml air
• Garam secukupnya
• 2 siung bawang merah
• 2 siung bawang putih
• 6 buah cabai rawit

Cara Membuat:

1. Siapkan tahu goreng yang sudah dipotong-potong.
2. Siapkan panci, rebus air sampai mendidih. Masukkan gula jawa dan asam jawa. Masak sampai kembali mendidih sambil terus diaduk, saring.
3. Ulek kasar bawang merah, bawang putih, cabe rawit hijau, dan garam. Siram dengan air gula jawa.
4. Sajikan tahu dengan siraman air gula jawa yang sudah dibuat.

Baca Juga:  Resep Bolen Pisang Empuk Tanpa Korsvet

Terkini

Kiai Bertutur

E-Harian AULA