Search

NU di Kaltim Dirikan Dapur Umum untuk Korban Banjir

Bencana banjir yang melanda Kota Sangatta, Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur membuat masyarakat harus mengungsi. Pada saat yang sama juga memerlukan bantuan berupa dapur umum yang dibuka oleh berbagai kelompok masyarakat, salah satunya oleh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) yang dipusatkan di Jalan Aw Syahranie Sidomulyo mulai Sabtu (19/03/2022) hingga saat ini.

Ketua PCNU Kutai Timur, Sismanto kepada menjelaskan, pihaknya bersama generasi muda NU, lembaga dan banom seperti Ansor, PMII, IPNU dan Fatayat NU membuka dapur umum. keberadaannya untuk membantu warga terdampak banjir.

“Dalam keadaan darurat banjir Sangatta ini, PCNU Kutai Timur minimal memberikan layanan dapur umum dengan makanan siap saji. Hal ini sebagai kepedulian terhadap sesama untuk tujuan sosial kemasyarakatan secara luas,” kata Sismanto, Ahad (20/03/2022).

Baca Juga:  Sambut Idul Adha, Erick Resmikan Masjid At-Thohir di Kampung Halaman

Dirinya juga menyampaikan harapannya untuk Nahdliyin atau warga NU saling menolong dan bahu membahu dalam melakukan pengurangan risiko bencana. Demikian juga menampung aneka bantuan yang demikian diperlukan bagi korban banjir.

“Salah satu hal yang bisa kita lakukan saat ini adalah saling tolong menolong. Oleh sebab itu kepada Nahdlyin dan segenap lapisan masyarakat mari saling bahu membahu meringankan beban masyarakat terdampak,” jelas dia.

Selain itu, PCNU Kutai Timur juga membuka donasi banjir Sangatta untuk dapur umum dan evakuasi warga terdampak. Bantuan berupa biaya operasional dan logistik dapat disalurkan melalui rekening: LAZISNU Kutai Timur yakni: -BRI: 0563-0101-2667-535, BNI 0903-486-459, Mandiri Syariah 7085001568, BPD Kaltimtara 0102611608.

Terkini

Kiai Bertutur

E-Harian AULA