Search

Wagub Kalteng Hadiri Pentas Seni Sastra Harlah NU

Hari Lahir (Harlah) Nahdlatul Ulama, diharapkan dapat memberikan keberkahan. Selain itu, pada Harlah ke-99 NU tahun ini organisasi Islam tersebut harus terus menyebarkan kebaikan bagi umat.

Demikian disampaikan Wakil Gubernur Kalteng, H Edy Pratowo saat membuka acara 99 Tahun Nahdlatul Ulama Pentas Seni Sastra Islami Nahdliyin Berpuisi, Acara dipusatkan di Gedung Dekranasda Kalteng, Jalan Imam Bonjol Kota Palangka Raya, Rabu (23/02/2022).

Wagub Kalteng menyampaikan, acara seperti pentas seni sastra dan islami Nahdliyin berpuisi, adalah bagian penting dalam memaknai harlah NU.

“Karena itu NU sebagai salah satu organisasi Islam, dapat terus membawa kemaslahatan bagi umat manusia di Indonesia, khususnya di Kalimantan Tengah,” kata Edy.

Baca Juga:  Timnas MLBB Putri Indonesia Sabet Emas Kejuaraan Dunia IESF 2024

Sementara itu usai kegiatan tersebut Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin, menyampaikan selamat Harlah ke-99 NU. Juga berharap terus bermitra dengan pemerintah daerah.

“NU teruslah bersinergi dengan pemerintah. Terutama mendukung pembangunan dan kemajuan daerah,” harapnya.

Adapun dalam acara tersebut, Wali Kota Palangka Raya berkesempatan membacakan puisi Islami dengan judul ‘Sang Pemimpin’ yang merupakan karya Agus Mustofa.

Dalam kesempatan yang sama Wagub dan tokoh lain turut menyampaikan dan membacakan puisi bernuansa sastra islami. Harapannya dapat memberikan kesejukan dan bermanfaat secara khusus bagi umat islam di Kalimantan Tengah.

Turut hadir dalam acara itu Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin, Ketua DPRD Provinsi Kalteng, Pj. Sekda Provinsi Kalteng, Sekda Kota Palangka Raya. Juga Ketua MUI Provinsi Kalteng, Ketua PWNU Provinsi Kalteng, Ketua PCNU Kota Palangka Raya serta undangan lain. (Ful)

Terkini

Kiai Bertutur

E-Harian AULA