Surabaya, AULA – Nahdlatul Ulama kembali berduka. Kabar duka datang dari keluarga KH Miftachul Akhyar Rais Am PBNU. Nyai Hj Majidatul Quraisyiyah putri Kiai Miftah pada Hari Ahad wafat (27/06/2021) di Rumah Sakit Islam (RSI) Jemursari Surabaya.
Hingga tulisan ini naik, belum diterima informasi secara pasti apa penyebab wafatnya Nyai Majidah.
Kabar wafatnya istri dari Pengasuh Pondok Pesantren Panyeppen, Kabupaten Pamekasan, KH Badruddin bin KH Mudassir, itu tersebar di jejaring WhatsApp dan sejumlah grup lingkungan NU Jatim sekitar pukul 15.30 WIB.
Ucapan duka dan doa pun mengalir mengirini kabar menyedihkan tersebut.
“Innaalillahi wa innaa ilaihi raaji’uun. Telah wafat Nyai Majidatul Quraisyiyah (Putri KH Miftachul Akhyar, Rais Am PBNU), istri dari KH Badruddin bin KH Mudassir Pamekasan,” demikian pesan duka yang tersebar di beberapa WhatsApp Grup yang terpantau MajalahAula.com.
Putra dari KH Miftachul Akhyar, Gus Mughits Al Iroqy membenarkan kabar tersebut. Begitu juga dengan Ketua Pengurus Cabang NU Pamekasan KH Taufik Hasyim. “Pandunganipun,” kata Gus Mughits saat dikonfirmasi. (*)